[Kembali Lagi] Berwisata Ke Selecta Batu Malang Jawa Timur

Minggu 10 April 2016, Kami berempat kembali mengunjungi taman wisata Selecta di Kota Batu Jawa Timur. Kenapa kami pilih Selecta?, bagi kami tempat wisata Selecta ini, tiket masuknya tergolong paling murah dibanding tempat wisata lainnya di kota Batu. Tentu saja kondisi alam pegunungan yang berhawa sejuk juga menjadi alasan kami mengunjungi tempat wisata Selecta ini. Sebenernya, kami tidak ingin keluar rumah hari minggu itu, dikarenakan tempat wisata manapun pasti penuh, belum lagi jalanan sepanjang menuju ke tempat wisata pasti lumayan macet. Akan tetapi anak-anak mungkin sudah jenuh di rumah aja, jadi pengen ngajak jalan-jalan.


Berangkat dari rumah di Sidoarjo, pukul 07.30 pagi, langsung menuju Malang melalui Tol Porong-Pandaan, Setiap melewati jalan raya yang ada pasarnya, seperti Sukorejo, Purwosari, Lawang dan Singosari pasti jalanan sangat macet. Jadi kami sampai Selecta sekitar pukul 10.00, lumayan capek perjalanan 2,5 jam tersebut, padahal dulu, perjalanan 4-5 jam nonstop ga terasa capeknya, mungkin ini karena efek umur sudah tua :) :) :)

Untuk tiket masuk ke tempat wisata Selecta Batu Malang Jawa Timur ini sebesar Rp.25.000,- Anak-anak usia 2 tahun lebih kena tiket full, parkir mobil Rp.10.000,-. Tidak sulit untuk mencari parkir mobil, karena area parkirnya sangat luas. Setelah memarkir mobil, kami langsung menuju ke area wisata Selecta Batu Malang, dengan melewati pintu masuk yang di jaga oleh duta wisata yang berpakaian mirip bunga. Di samping itu kolam dan aquarium yang berisi ikan-ikan mas berukuran besar juga menyambut kedatangan kami :)



Tujuan kami langsung tertuju ke area kolam renang anak, yang memang dari awal anak-anak menginginkan berenang di kolam renang Selecta Batu. Dengan kolam renang yang cukup bersih dan air yang sejuk cenderung dingin, menjadikan anak-anak betah berenang disini. Sekitar sejam berenang, kami membelikan anak-anak Pop Mie seharga Rp.10.000,- per cup, padahal sebelumnya kalo ga salah harga per cup Rp.7.000,- mungkin karena hari libur, jadinya harga di naikkan :)


Setelah berenang, kami langsung menuju taman bunga, di atas taman bunga terdapat rel untuk Sky Bike, kami sebenernya pengen mencoba Sky Bike tersebut, yang harga tiketnya Rp.20.000,- Tetapi melihat antrian yang cukup panjang, jadi kami mengurungkan niat naik sky bike ini. Untuk taman bunganya, kelihatan tidak sebanyak tahun-tahun sebelumnya. Sepertinya bunga-bunga yang lama di cabut semua, diganti bunga baru yang masih kecil-kecil, jadi seperti kelihatan bunganya baru aja di tanam.





Puas berfoto-foto di taman bunga Selecta Batu Malang, anak-anak pengen naik kuda, harga tiket naik kuda di taman Selecta Batu Malang ini sebesar Rp.10.000,- Per anak, dengan jarak tempuh kurang lebih 50 meter-an pp, serasa cuma sebentar, tapi anak-anak sudah merasa sangat senang, bahkan pengen naik kuda lagi :) karena ini merupakan pertama kalinya anak-anak naik kuda




Sebenernya setelah anak-anak naik kuda, kami pengen menjelajahi semua area dan mencoba beberapa wahana yang ada, Ai pengen nyoba flying fox dan naik sepeda air, tapi akhirnya ga jadi, kemudian kami menuju musholla yang ada di dekat parkiran mobil untuk menunaikan sholat dhuhur, habis sholat kami langsung menuju pusat oleh-oleh yang ada di samping parkiran mobil. Kami hanya membeli kentang kecil-kecil yang per bungkusnya 2.000 , sayur sop yang perbungkus dihargai 2.000, jambu biji merah per kg 8.000, jeruk manis iris per kg 7.500 serta snack yang terbuat dari tempe, ketela, jahe dll yang dijual 10.000 per 4 bungkus, disamping itu kami juga membeli tempe khas malang yang terkenal enak, perbungkus dihargai 2.000.
Dari Selecta Batu Malang, kami tidak langsung pulang, tapi mampir sebentar di alun-alun kota Batu Malang, pengennya sih naik bianglala (anak-anak kami menyebut keranjang cinta), akan tetapi ga jadi, karena anak-anak sudah senang sekali bermain di area play land yang ada di alun-alun kota Batu Malang. enaknya disini, Play land nya gratis, ga seperti di mall-mall dikenain biaya 30.000 :)

Hari sudah lumayan sore,  kami pun memutuskan untuk langsung pulang ke rumah di Sidoarjo, Jalanan pulang lumayan macet parah :) terutama daerah sekitar karanglo, pabrik roko bBentoel. Hal seperti inilah yang menyebabkan kami malas berwisata di hari libur. Perjalanan pulang, kami tempuh sekitar 3,5 jam. Lebih lama 1 jam dari pada waktu berangkatnya.







No comments:

Post a Comment